Dr Adji Saptogino: RS Izza Pelayanan Yang Baik Demi Masyarakat Yang Sehat
KARAWANG-Zonadinamikanews.com. Komitmen RS Izza menjadikan rumah sakit yang ramah dan di minati semua masyarakat, tidak terlepas dari kepuasan pasien, baik dari pelayanan tenaga medis, namun juga harus di dukung dengan fasilitas yang memadai.
RS Izza yang berdiri pada tahun 2012 merupakan RS Swasta yang terletak di Desa Cikampek Utara Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang
RS Izza terus berusaha bebenah untuk berkomitmen penuh dalam mewujudkan Misi RS yaitu Menyediakan Pelayanan Kesehatan yang didukung dengan Fasilitas peralatan yang modern dan menciptakan masyarakat yang sehat sehingga dapat menurunkan angka kematian akibat Penyakit
Sejalan dengan memaksimalkan pelayanan yang Prima Rumah Sakit (RS) Izza Cikampek memperluas fasilitas Kesehatan dengan ground breaking ceremony pembangunan Gedung Dr Adji Saptogino pada momen Ulang tahun RS Izza Ke 11
“Pembangunan Gedung Dr Adji Saptogino ini untuk pelayanan Rawat jalan dan juga center center pelayanan seperti Jantung Trauma Center dan lainnya ,juga dapat di akses dengan pengembangan para Medis seperti peningkatan pelayanan para perawat ,Rumah sakit Izza merupakan rumah sakit yang ada didaerah ( Cikampek ) akan tetapi serasa RS Di kota ,ini semua untuk memenuhi kebutuhan masyarakat ” kata Owner RS Izza Dr Adji Saptogino saat bincang bincang dengan wartawan,Rabu 10/1/2024
Ia menyampaikan Rencana pembangunan Gedung Dr Adji Saptogino ini akan memiliki Lima lantai merupakan Pusat atau sentral Pelayanan untuk memenuhi keperluan kesehatan masyarakat dapat terlayani dengan baik
Camat Kotabaru Hj Idah Hamidah SE memberikan apresiasi kepada RS Izza melayani masyarakat dengan sangat baik
Ia menjelaskan RS Izza merupakan RS Rujukan bagi Rumah sakit lainnya dan RS Izza menjadi Ikon masyarakat yang memerlukan kesehatan menjadikan RS Representatif
Camat Kotabaru berharap RS Izza dapat meningkatkan berkolaborasi yang lebih erat bersama Muspika Kotabaru untuk bersama sama mendukung terhadap pelayanan kesehatan masyarakat
Dirut RS Izza , Dr Dik Nugraha SP.B mengatakan setelah RS Izza membangun gedung Safitri untuk menambah pasilitas pasien Rawat Inap dan saat ini RS Izza kembali membangun gedung Dr Adji Saptogino untuk Rawat jalan dan Sentral nya pelayanan hal tersebut untuk kenyamanan pasien dalam layanan utama dijadikan satu perhatian RS Izza ” insya Alloh kedepannya Kenyamanan rawat inap dan Rawat Jalan pada gedung Dr Adji Saptogino menjadi salah satu fasilitas utama ” pungkasnya (B)