Proyek Pembangunan Ruang OSIS SMKN 1 Lubuk Basung Padang Diduga Tidak Sesuai Spesifikasi
SUMBAR-Zonadinamikanews.com. Pembangunan ruang OSIS SMKN 1 Lubuk Basung dengan sumber dana DAK dari pemerintahan Provinsi Sumatera Barat, dengan nilai kontrak Rp.141.003.000 tahun 2023, dan sebagai pelaksana adalah swakelola panitia pembangunan sekolah (P2S).
Pembangunan gedung OSIS tersebut mendapat protes dari warga setempat karena pihak sekolah tidak memberdayakan warga setempat, namun pihak sekolah mengambil tenaga dari luar lingkungan.
Dugaan pelaksanaan tidak sesuai dengan spesifikasi, khususnya kejanggalan terjadi pada kondisi besi yang tidak memakai besi ulir dan juga pada pemasangan sloof.
Sesuai pengamatan di lokasi proyek pembangunan ruang OSIS tersebut, diduga tidak melakukan tahapan tahapan yang semestinya dalam pemasangan pondasi, Sebab pemasangan sloof yang tidak memakai dudukan pasangan batu pasang, namun rakitan besi untuk sloof tersebut langsung di telakkan di atas atas lalu di pasangan bekesting.
Diduga pengawas tidak pro aktif melaksanakan tupoksinya, sehingga pihak sekolah sebagai pelaksana lepas kontrol.
Diamana, Saat dicek kelapangan pemasangan tapak gajah tidak dilakukan penggalian terlebih dahulu tetapi hanya diletakan biasa saja tanpa menggunakan polongan. Besi yang digunakan bercampur ada ulir dan tidak ulir. Pondasinya pun hanya sebagian yang menggunakan ulir.
Timbulnya kekecewaan dari warga sekitar, karena Kulinya pun 50% dari Pasaman dan 50% lagi dari Lubuk Basung. Yang seharusnya kepala tukang yang dipekerjakaan harus asli Lubuk Basung, karena ini proyek pembangunan swakelola.(z)