Selamat Datang di Website Kami, Hadir Untuk Mengungkap Fakta Dalam Berita, Terbuka Untuk Menerima Pengaduan Hub Kami di WA:0858 8835 9460

Gus Shiva Bimbing Calon Pengantin: Menikah untuk Selamanya, Mendidik Anak dalam Agama Islam, dan Kebaikan kepada Orang Tua dan Mertua

Dokumentasi istimewa Gus Shiva memberikan bimbingan pra nikah, Senin (29/01/2024).

REMBANG – Zonadinamikanews.com.Achmad Shiva’ul Haq Asjach, S.E., M.M, atau yang akrab disapa Gus Shiva, seorang penyuluh honorer di KUA Kecamatan Pamotan Kabupaten Rembang, memberikan bimbingan pra nikah kepada calon pengantin dengan penekanan pada nilai-nilai Islam.

Gus Shiva menjelaskan tiga poin utama dalam pendampingan pra nikah: pertama, menikah sekali untuk selamanya tanpa perceraian; kedua, mendidik anak dengan nilai-nilai Islam; dan ketiga, berlaku baik kepada orang tua dan mertua.

“Poin pentingnya menikah itu, jangan sampai kalau ada masalah rumah tangga langsung terburu-buru ingin bercerai,” ucap Gus Shiva pada calon pengantin, Senin (29/01/2024).

Lebih lanjut, Gus Shiva menyampaikan pandangan Islam terhadap perceraian, menekankan keutamaan kesatuan keluarga dan upaya sebagai solusi terakhir sebelum memutuskan perceraian. Dalam hal ini, Gus Shiva juga memaparkan hak-hak dan tanggung jawab dalam pernikahan menurut islam, serta perlindungan khusus terhadap perempuan dalam konteks perceraian.

Dalam konteks pendidikan anak, Gus Shiva menyebutkan pentingnya membentuk nilai, moralitas, identitas keagamaan, dan pengembangan akhlak melalui pendidikan agama Islam. Pendidikan tersebut tidak hanya memberikan pemahaman agama tetapi juga membentuk karakter dan kepribadian anak.

Gus Shiva menyoroti juga perlunya kebaikan kepada orang tua dan mertua. Menurutnya, sikap baik ini menciptakan lingkungan yang mendukung emosional dan psikologis di rumah tangga, utamanya menciptakan rasa aman dan kehangatan.

“Baik kepada orang tua dan mertua bukan hanya kewajiban etika, tetapi juga investasi dalam kesejahteraan keluarga dan kebahagiaan pribadi,” tambah Gus Shiva.

Dengan bimbingan ini, Gus Shiva berharap calon pengantin dapat membina rumah tangga yang sakinah, mawaddah, wa rahmah, sesuai dengan ajaran Islam.

(/hamidasari)

BAGIKAN BERITA

You cannot copy content of this page