Pembangunan Turap Oleh CV SEGERA ARTA di Tempuran, Diduga Bermain Kotor
KARAWANG-Zonadinamikanews.com. Pemandangan yang mencurigakan di penurapan jalan wadas kecamatan tempuran yang dikerjakan oleh CV.Segera Arta, yang didanai oleh APBD Karawang tahun 2024 sebesar Senilai RP: 189.068.000.00 ( seratus delapan puluh sembilan juta emem puluh delapan ribu rupiah ).
Dugaan pekerjaan yang tidak sesuai dengan gambar dan berpotensi manipulasi fisik atau volume tersebut, terlihat dari cara kerja pelaksana dilapangan, karena terlihat jelas ada kejanggalan dalam pasangan batu belah yang cukup menyolok.
Dimana pihak pelaksana, dalam pembangunan turap tersebut, terkesan hanya mengejar untung tanpa memperdulikan akan kualitas konstruksi.
Pasalnya, selaian campuran adukan yang dinilai kurang maksimal, juga adanya pasangan batu lama yang tidak di bongkar, namun pasangan batu lama tersebut, di timpah dengan pasangan baru.
Pekerjaan tersebut pun sudah melewati masa kontrak kerja dari 60 hari, tercatat dalam papan proyek , lama kerja hanya sampai 20 mei sampai 16 juli 2024.
Salah seorang pekerja, Ketika di tanya, kenapa pasangan batu lama tidak di bongkar, dan di timpah dengan pasangan batu baru, pekerja tersebut menjawab, “tidak ada perintah dari bos untuk dilakukan pembongkaran, makanya kami tidak bongkar, dan pasangan batu baru kami timpah” jawabnya santai.
Pertanyaan yang sama juga muncul dari warga setempat, kenapa ya pasangan batu lama tidak di bongkar, mana ada kekuatanya, kalua pasangan batu lama tidak bongkar, ini pasti ada yang tidak beres yang di perankan oleh pelaksana, terangnya pada media ini.
Warga itu pun berharap pada dinas terkait, supaya jangan memelihara sifat tipu-tipu an.
“Kami berharap, dinas PUPR jangan menipu warga dalam proyek ini, itu pasangan batu lama, kenapa tidak di bongkar, itu harus di jelaskan ke publik’ harapnya. (LILI)